Jumat, 24 April 2020

Semangat dalam Kerterbatasan


Waegrahe, adalah sebuah nama kampung yang tidak akan kalian temukan di Peta, dan lebih dikenal dengan sebutan dataran Rana. Di Waegrahe ini berdiri sebuah sekolah dengan nama SMP Negeri 37 Buru. Anak-anak yang menimba ilmu disana dari berbagai kampung, seperti Erdapa, Waereman dan Waegrahe sendiri. Mayoritas agama mereka adalah hindu dan kristen.

Anak-anak ini unik. Mereka gak mengenal apa itu gadget, yang mereka tau adalah memancing ikan didanau untuk bekal makan mereka bersama keluarga, atau kekebun menggali kasbi (singkong) untuk dijadikan PAPEDA. Akan tetapi, semangat untuk menimba ilmu tinggi, meski sarana dan prasana tidak mendukung. 

Kami para guru tidak pernah memaksakan anak-anak untuk memakai seragam kesekolah, karena tidak semua anak mempunyai seragam sekolah. kalaupun ada, seragam itu sudah lusuh. Bekas seragam dari kakak atau tetangga yang telah tamat. Jangan tanyakan lagi, tentang perlengkapan lainnya. Biasanya setiap selesai ulangan semester, saya akan membagikan mereka buku dengan pena, supaya mereka gak ada alasan untuk tidak bersekolah, karena ada sebagian anak yang tidak mempunyai buku atau seragam yang membuat mereka tidak masuk sekolah.

Pengetahuan mereka jauh dari anak-anak pada umumnya. Ketika yang lain sudah belajar bagaimana cara menciptakan robot, anak-anak kami masih belajar cara membaca dan pelafalan huruf yang benar. Keterbatasan sarana dan prasarana, tenaga pendidik yang sangat kurang dan wilayah jangkaun yang sangat jauh dengan medan yang begitu sulit membuat mereka belajar hal-hal yang paling dasar terlebih dahulu.

Namun, seiring berjalannya waktu (setelah kurang lebih 2 tahun kami disini) kemampuan anak-anak perlahan meningkat. kesadaran akan pentingnya pendidikan juga telah dirasakan oleh para orang tua. tidak ada lagi anak-anak yang tidak melanjutkan pendidikan ketingkat SMP/SMA maupun kejenjang yang lebih tinggi.

Harapan kami para guru, anak tetap giat belajar. kalian gak berbeda, kalian juga anak Indonesia. teruslah belajar dan berkarya. Jangan malu hanya karena kalian tinggal dikampung yang sangat sulit dijangkau. Raih cita-cita kalian dan buktikan bahwa kalian juga bisa.

Related Posts:

  • SagusablogBismilahirahmanirahim. Apa sih itu SAGUSABLOG? Jadi SAGUSABLOG adalah singkatan dari Satu Guru Satu Blog dengan Foudernya yaitu ba… Read More
  • Semangat dalam Kerterbatasan Waegrahe, adalah sebuah nama kampung yang tidak akan kalian temukan di Peta, dan lebih dikenal dengan sebutan dataran Rana. Di Waegrahe ini berdir… Read More
  • Literasi Rutin Literasi rutin. Begitu kami menyebutnya. sudah tiga tahun belakangan ini kami memulai kegiatan tersebut. Mengacu pada kurikulum 2013 yang memang me… Read More

0 komentar:

Posting Komentar

Modul IPS SMP Kelas IX Semester 1

Berikut adalah contoh Modul Kelas IX Semester 1 Untuk Mata Pelajaran IPS